Perjalanan Sehari di Gunungkidul Yogyakarta, Bisa Berkemah di Bukit Pengilon

Perjalanan Sehari di Gunung Kidul
Air Terjun Banyu Tibo, di Gunung Kidul, Yogyakarta (DOK. Shutterstock)

DEJAVANEWS.com – Perjalanan sehari di Gunungkidul Yogyakarta, anda bisa menikmati aktivitas berkemah di Bukit Pengilon

Kabupaten Gunungkidul yang berada di bagian selatan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memiliki sejumlah tempat wisata pantai yang sayang untuk dilewatkan.

Berikut ini adalah rencana perjalanan atau itinerary sehari di Gunungkidul yang sudah dejavanews.com rangkum, Kamis (25/11/2021):

Sarapan olahan seafood

Berkunjung ke wilayah pesisir Gunungkidul mungkin tidak akan terasa lengkap jika tidak mencoba olahan makanan laut atau seafood.

Salah satu tempat makan yang menyediakan olahan ini adalah RM Pawon Ndeso. Rumah makan ini terletak di sekitar Pantai Indrayanti, Tepus, Gunungkidul.

Baca Juga  Perjalanan Sehari di Sorong Papua, Nikmati Sunset dari Atas Tebing

Wisatawan bisa menikmati beragam olahan hasil laut dengan harga mulai dari Rp 15.000 per porsi.

Rumah makan ini dapat dicapai menggunakan kendaraan pribadi dengan waktu tempuh sekitar 43 menit dari Alun-alun Wonosari, Gunungkidul.

Bersantai di Pantai Siung

Pantai Siung terletak di Duwet, Purwodadi, Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta. Pantai ini merupakan salah satu deretan tempat wisata yang ada di garis Pantai Selatan Yogyakarta.

Tempat ini menawarkan pemandangan pantai dan teping batu yang cukup tinggi. Untuk menjangkau kawasan ini, wisatawan perlu berkendara selama sekitar 33 menit dari RM Pawon Ndeso.

Tidak hanya menikmati pemandangan Pantai Selatan, wisatawan juga bisa melakukan aktivitas lain, salah satunya panjat tebing.

Harga tiket masuk yang perlu dibayar untuk menikmati panorama Pantai Siung mulai dari Rp 10.000 per orang.

Baca Juga  Perjalanan 5 Hari 4 Malam di Korea Selatan, Pulihkan Fisik dan Mental dengan Wisata Wellness

Biaya parkir untuk kendaraan sepeda motor adalah sebesar Rp 5.000 dan mobil Rp 10.000.

Wisata di Air Terjun Banyu Tibo

Tak jauh dari Pantai Siung, wisatawan bisa menjumpai tempat wisata Air Terjun Banyu Tibo.

Mereka perlu berkendara selama sekitar lima menit dari Pantai Siung untuk menikmati panorama air terjun tersebut.

Air Terjun Banyu Tibo terletak di Purwodadi, Tepus, Gunungkidul. Tempat wisata ini masih berada di satu jalur di deretan Pantai Selatan Yogyakarta.

Wisatawan bisa menyaksikan pemandangan air terjun di tepi pantai. Air terjun yang mengalir di tebing batu di pinggir pantai menjadi daya tarik tersendiri.

Untuk menikmati pemandangan alam yang unik ini, wisatawan perlu membayar tiket masuk sekitar Rp 5.000 per orang.

Baca Juga  Perjalanan 1 Hari di Pangalengan, Berkemah di Tepi Sungai hingga Main Rafting

Berkemah di Bukit Pengilon

Setelah puas bermain air, wisatawan bisa melanjutkan perjalanan menuju Bukit Pengilon.

Tempat wisata yang terletak di Purwodadi, Tepus, Gunungkidul, ini menawarkan pemandangan perbukitan dan Pantai Selatan Yogyakarta dari ketinggian.

Selain itu, mereka juga bisa mendirikan tenda dan berkemah di camping ground yang telah disediakan.

Untuk mencapai kawasan ini, wisatawan hanya perlu berkendara selama sekitar tiga menit dari Air Terjun Banyu Tibo.

Mereka juga perlu berjalan kaki dari area parkir sejauh 1,5 kilometer (km) untuk mencapai puncak bukit.

Jika tertarik untuk berkemah di kawasan terebut, mereka perlu membayar mulai dari Rp 20.000 per tenda dan tiket masuk seharga mulai dari Rp 2.000 per orang.

(*/dejavanews.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *