Bermain Gadget Terlalu Lama Banyak Memberikan Dampak Negatif

Bermain gadget terlalu lama sangat berbahaya
Bermain gadget terlalu lama sangat berbahaya

DEJAVANEWS.COM – Bermain gadget terlalu lama sangat berbahaya bagi kesehatan. Tidak hanya itu, bahkan dapat berakibat mati mendadak. Seperti, jatuh dari tebing karena terlalu asik bermain gadget hingga tidak menyadari telah berdiri di ujung tebing.

Banyaknya fitur-fitur yang menarik dari gadget serta terus terjadi pembaruan membuat gadget semakin menarik di khalayak umum. Sayangnya, banyak juga pengguna gadget yang tidak bijak dalam menggunakannya.

Padahal kerugian bermain gadget terlalu lama sudah tidak asing lagi dan pengguna gadget sudah sering diperingatkan. Jangan anggap sepele atau kamu akan mendapatkan hal-hal negatif melalui gadget yang kamu banggakan.

Dampak-dampak negatif bagi si pecandu gadget adalah sebagai berikut:

1. Mata rabun bahkan buta

Kerugian pertama ini merupakan kerugian yang sudah banyak diketahui banyak orang tetapi tetap saja banyak yang tidak menghiraukannya. Bahkan, jika sudah terlalu parah mata dapat menjadi buta.

Baca Juga  Aplikasi yang dapat Membuat Anda Lebih Lancar Bahasa Inggris

2. Tidak fokus

Mengapa bermain gadget dapat membuat seseorang menjadi tidak fokus? Bayangkan saja, ketika bermain gadget banyak yang tidak sadar telah menghabiskan banyak waktu dan hanya berfokus dengan apa yang dilihat pada gadget.

Apabila di ajak berbicara banyak yang menjadi acuh tak acuh terhadap orang-orang di sekitar atau lawan bicaranya karena terlalu asik dengan gadget.

Hal ini tentu menjadi kerugian yang tidak disadari seseorang yang telah kecanduan dengan gadget.

3. Leher kaku

Bermain gadget terlalu lama cenderung akan membuat leher menjadi kaku karena ketika bermain gadget kita cenderung dengan posisi yang salah, yaitu menunduk terlalu lama.

4. Pusing

Terlalu lama menatap layar juga dapat mengakibatkan pusing karena radiasi pada ponsel. Hal ini juga tidak boleh dianggap remeh.

Baca Juga  Cara Menambah Referensi dengan Google Scholar

Ketika kamu merasa mulai pusing, sebaiknya letakkan gadget jauh dari posisi mu dan mulailah untuk berbaring. Jika belum bisa mengambil posisi berbaring, minum satu gelas air putih.

Cara tersebut hanya sebagai cara untuk mengurangi rasa pusing yang kamu alami setelah lama bermain gadget. Cara terbaik hanyalah jangan terlalu lama menggunakan gadget atau berhentilah sebelum rasa pusing datang.

5. Tangan kaku dan sakit

Memegang gadget selama berjam-jam akan membuat tangan menjadi kaku, kesemutan, peredaran darah tidak lancar, dan mati rasa. Kondisi ini akan terjadi apabila salah satu saraf tangan mendapatkan banyak tekanan terlalu lama.

6. Nyeri punggung

Tak hanya berimbas pada leher, mata, dan tangan saja, bermain gadget juga berimbas pada punggung. Mengapa bisa seperti itu? Bayangkan saja, jika mata terlalu fokus dengan gadget, maka secara otomatis punggung akan ditekuk.

Baca Juga  4 Cara Mudah Hubungkan Layar HP ke Laptop/PC Tanpa Root

Keseringan ditekuk inilah yang mengakibatkan nyeri punggung. Beberapa laporan menunjukkan bahwa tulang belakang berada di bawah tekanan saat menggunakan smartphone, tutur laman CBI Health Group.

Sebenarnya kamu dapat menyiasati dampak ini dengan mengatur waktu tidur yang cukup, mengonsumsi makanan 4 sehat 5 sempurna, dan mengurangi atau mengatur waktu untuk bermain gadget.

Memang menggunakan gadget itu sangat banyak kegunaannya. Namun, juga sangat perlu untuk peduli akan kesehatan. Secanggih apapun gadget yang kamu punya, bijaklah dalam menggunakannya.

Setelah ini apakah kamu masih ingin anggap sepele dampak dari bermain gadget terlalu lama?

(dejavanews.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *