Kesalahan Fatal Merawat Rambut yang Masih Sering Diabaikan

Kesalahan fatal merawat rambut yang masih sering diabaikan
Kesalahan fatal merawat rambut yang masih sering diabaikan

DEJAVANEWS.COM – Kesalahan fatal merawat rambut  adalah alasan untuk rambut yang rusak.

Ketika merawat rambut kita harus memperhatikan apa saja yang tidak boleh dilakukan karena larangan-larangan tersebut sangat berpengaruh pada kesehatan rambut.

Rambut yang sehat adalah rambut yang menjadi dambaan karena bagi para wanita rambut merupakan mahkotanya.

Rambut kering, pecah-pecah, berketombe, lepek, dan kesalahan lainnya merupakan keluhan yang sering terjadi dan seringkali dialami karena kesalahan fatal merawat rambut.

Itulah alasan hampir semua wanita berusaha memberikan yang terbaik untuk mendapatkan rambut yang indah.

Ayo, perhatikan hal-hal apa saja yang tidak boleh dilakukan untuk mendapatkan rambut yang indah dan sehat.

1. Mengubah-ubah gaya rambut

Baca Juga  Tidur Tanpa Menggunakan Bantal, Baik Atau Buruk?

Memang setiap orang menginginkan jenis-jenis rambut yang unik, tampil beda, atau ingin sama dengan yang lainnya.

Namun, terlalu sering mengubah-ubah tampilan rambut, secara tak sadar kamu merusak rambutmu sendiri, lho.

2. Menyisir rambut yang masih basah

Terkadang kita terpaksa menyisir rambut yang masih basah karena keadaan darurat, tetapi ada baiknya bijaklah dalam mengatur waktumu agar hal ini tidak terjadi lagi.

Menyisir rambut yang masih basah dapat mengakibatkan akar rambut melemah maka akan terjadi kerontokan.

3. Malas merawat rambut

Tidak hanya tubuh yang membutuhkan nutrisi, tetapi rambut juga, ya.

Nutrisi yang dimaksudkan di sini adalah nutrisi yang kamu berikan pada rambutmu, dengan melalui rangkaian hair care sesuai jenis rambut.

Baca Juga  Online Shop Skincare dan Kosmetik Termurah di Kota Medan

Contoh perawatan umum pada rambut, yaitu merawat rambut dengan shampoo dan conditioner yang sesuai dengan kebutuhan rambut, maupun pemakaian vitamin rambut, atau hair care lainnya.

4. Terlalu menggosok rambut dengan handuk

Kesalahan yang satu ini masih banyak yang belum mengetahuinya. Menggosokkan rambut terlalu bersemangat dengan handuk maka dapat menimbulkan rambut yang bercabang.

Pentingnya untuk merawat rambut dengan cara menggosokkan handuk secara perlahan pada rambut yang ingin dikeringkan.

5. Sering berkeramas

Sering berkeramas biasanya disebabkan oleh rambut yang mudah lepek. Namun, hal ini juga tidak baik jika dilakukan.

Ada baiknya usahakan untuk mencari jenis shampoo, conditioner, ataupun rangkaian hair care lainnya yang sesuai dengan jenis rambut.

Baca Juga  Pilihan Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih

Selain itu, ubah kebiasaan yang tadinya sering berkeramas menjadi keramas sekali dalam dua hari.

Untuk perawatan rambut yang masih belum berhasil, apakah selama ini kamu melakukan kesalahan-kesalahan di atas? Jika ya, sebelum menyesal cobalah ubah kebiasaanmu, maka secara perlahan kamu akan melihat perubahan hasilnya.

(dejavanews.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *