Rutinitas Pagi yang Benar, Biasa Dilakukan Orang-orang Sukses

Rutinitas pagi yang benar, biasa dilakukan orang-orang sukses
Rutinitas pagi yang benar, biasa dilakukan orang-orang sukses

DEJAVANEWS.COM – Rutinitas pagi yang benar itulah yang seharusnya kita pelajari layaknya hal-hal yang juga lebih dulu dilakukan oleh orang-orang sukses.

Seperti yang dikatakan oleh Robin Sharma dalam bukunya adalah apabila ingin sukses jangan hanya mengembangkan mindset, tetapi juga perlu mengembangkan 3 hal, yaitu heartset, healthset, dan soulset.

Heartset berkaitan dengan kesehatan emosional, yaitu seperti apa cara kita dalam mengontrol emosi. Kedua adalah healthset, yaitu berkaitan dengan kesehatan atau aktivitas fisik yang setiap harinya kita lakukan. Ketiga adalah soulset, yaitu kebiasaan yang berkaitan dengan Spiritualitas, yaitu bagaimana hubungan seseorang dengan Sang Pencipta.

Tahukah kamu? Banyak orang di luar sana yang juga berjuang untuk masa depannya dan mencoba melakukan banyak hal demi mempunyai masa depan yang cerah.

Namun, ketika kamu mencoba berpikir bahwa tidak masalah satu menit saja bermalas-malasan, ketahuilah bahwa di luar sana ada begitu banyak sainganmu yang sedang mencoba menghilangkan rasa malasnya.

Baca Juga  5 Rekomendasi Buku Bagus untuk Lebih Semangat Hidup

Untuk lebih jelasnya, mari simak ulasan berikut ini:

1. Bangun pagi

Siapa di sini yang malas bangun pagi? Tentunya sangat banyak, ya. Hal ini sangat perlu kita pertanyakan kepada diri sendiri.

Seringkali kita telah memasang alarm, tetapi setelah alarm berbunyi kita mematikannya kembali karena berada di tempat tidur rasanya lebih nyaman daripada bangun pagi.

Apakah kamu tahu bahwa kebiasaan bangun pagi dapat mengubah hidup ke arah yang lebih baik? Hal ini telah dibuktikan oleh orang-orang sukses, lho.

Mereka mencoba untuk bangun pagi pada pukul 05.00 setiap harinya dan melakukan beberapa rutinitas seperti berdoa, membaca, atau kegiatan lainnya.

Bangun pagi yang dilakukan menjadi rutinitas ternyata membawa dampak yang sangat besar bagi masa depan.

2. Minum air putih

Mengonsumsi air putih memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satu manfaat yang paling umum adalah mencegah dehidrasi.

Baca Juga  Manfaat Alpukat bagi Kesehatan Tubuh, Kamu Harus Tahu!

Tubuh membutuhkan air sekitar 60-70%. Oleh karena itu, kamu bisa bayangkan apa yang akan terjadi jika kamu kekurangan minum air putih. Mulai saat ini cobalah untuk rutin minum air putih setelah bangun pagi.

3. Olahraga

Aktivitas ini seringkali diabaikan banyak orang, terkadang entah karena malas atau memang tidak ada waktu.

Namun, kembali lagi hal inilah yang mengajak kita untuk memutar otak antara membagi waktu dengan semua aktivitas yang dijalani.

Tidak harus hingga berjam-jam, olahraga dapat kamu lakukan di pagi hari sekitar 20-30 menit sebelum kamu beraktivitas setiap harinya.

4. Sarapan

Banyak dari kita yang suka meninggalkan jadwal sarapan. Padahal, sarapan sangat penting bagi tubuh. Dengan sarapan, kita akan mendapatkan energi lebih untuk beraktivitas serta membuat seseorang lebih fokus.

Nah, bayangkan saja bila kamu melupakan sarapanmu. Rugi sekali, kan?

5. Membaca

Membaca merupakan jembatan ilmu. Dengan banyak membaca maka akan membuat wawasan lebih luas dan kita menjadi selangkah lebih maju daripada orang-orang yang malas membaca.

Baca Juga  Waw, Wanita Berusia 53 Tahun Ini Memiliki Badan yang Berotot dan Semakin Terlihat Seksi

Maka, mari kita menghindari kebiasaan malas membaca.

6. Membuat jadwal kegiatan

Orang sukses juga melakukan hal ini karena tidak ada sukses yang semudah membalikkan telapak tangan ya, Kawan.

Jadwal kegiatan sangat membantu kamu dalam menjalani hari, lho. Mengapa demikian? Dengan adanya jadwal kegiatan yang telah kamu tulis, maka daftar ini akan membantumu dalam mengingat maupun melakukan setiap aktivitas tanpa ada yang terlewatkan.

Nah, itulah beberapa rutinitas pagi yang benar yang dapat kamu contoh dalam kehidupan sehari-harimu. Mungkin di awal-awal akan terasa sulit.

Namun, jangan pernah langsung katakan tidak terbiasa, ya. Tidak terbiasa bukan berarti tidak bisa, kan? Kamu pasti bisa jika kamu mau terus berjuang.

Ingat, tidak ada kesuksesan yang instan, kesuksesan membutuhkan perjuangan dan pengorbanan.

(dejavanews.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *