Makanan bagi Pejuang Diet, Inilah yang Direkomendasikan untuk Kamu

Makanan yang direkomendasikan bagi pejuang diet
Makanan yang direkomendasikan bagi pejuang diet

DEJAVANEWS.COM – Makanan bagi pejuang diet seringkali masih dipertanyakan. Diet pula dilakukan guna mendapatkan bentuk tubuh yang ideal.

Demi keberhasilan diet, tak jarang seseorang rela melakukan apapun. Namun, kebiasaan maupun asupan sehari-hari yang masuk ke dalam tubuh sangat berpengaruh pada berat badan sehingga banyak sekali yang mencoba untuk menjalankan program diet dengan sangat keras.

Sebelum menjalankan program diet hendaknya seseorang memahami bahwa tujuan diet yang benar adalah untuk mendapatkan bentuk tubuh yang ideal, tetapi tidak jarang masih banyak yang salah persepsi mengenai program diet.

Diet bukan berarti tidak makan hingga seharian. Itu hanya akan membuat seseorang jatuh sakit. Diet yang sehat adalah dengan mulai mengatur pola makan, seperti mengurangi porsi makan dan mengatur menu makanan sehari-hari.

Baca Juga  Alasan-alasan harus Mengikuti Pertukaran Pelajar

Contohnya, jika saat ini kamu sedang menjalankan program diet, maka kamu disarankan agar mengganti nasi putih dengan nasi merah.

Kamu boleh mencoba beberapa makanan di bawah ini untuk keberhasilan program dietmu.

1. Oatmeal

Oatmeal sangat dianjurkan sebagai pengganti makanan utama dalam kehidupan sehari-hari pejuang diet karena oatmeal adalah makanan yang rendah kalori. Jadi, dapat dikatakan oatmeal dijadikan sebagai andalan selama menjalankan program diet.

2. Alpukat

Alpukat memiliki banyak kandungan, salah satunya serat, vitamin, dan kalium. Alpukat dapat membuat seseorang lebih cepat kenyang.

3. Telur

Telur termasuk rekomendasi makanan bagi pejuang diet karena telur kaya akan protein, mengandung lemak sehat, serta rendah kalori. Jika ingin diet dengan telur, kamu dapat memakan 2-3 butir telur setiap harinya.

Baca Juga  5 Rekomendasi Buku Bagus untuk Lebih Semangat Hidup

4. Pepaya

Buah pepaya adalah salah satu buah yang sangat familiar di Indonesia. Selain itu, harganya juga lebih ekonomis dibandingkan buah lainnya. Namun, ternyata banyak juga yang tidak menyukai buah oren ini. Padahal, tahukah kamu bahwa pepaya sangat baik untuk pencernaan?

Bagi pejuang diet yang seringkali lapar di tengah malam, kamu dapat menggantikan cemilanmu dengan buah pepaya. Selain dapat membantu program dietmu, pepaya juga dapat membantu melancarkan pencernaanmu.

5. Aneka sayuran

Mengonsumsi sayuran mempunyai banyak manfaatnya. Baik bagi seseorang yang tidak diet ataupun yang sedang diet.

6. Nasi merah

Kebanyakan pejuang diet dianjurkan untuk mengganti nasi putih menjadi nasi merah karena pada nasi merah kaya akan serat dan vitamin serta rendah kalori.

Baca Juga  Perawatan Rambut Low Budget. Bagaimana Caranya?

7. Ikan Salmon

Ikan Salmon memiliki kandungan protein yang tinggi serta omega-3 sehingga bagus untuk kesehatan tulang dan otot selama penurunan berat badan.

8. Daging sapi tanpa lemak

Daging sapi tanpa lemak mengandung vitamin dan mineral, termasuk zat besi, zinc, dan vitamin B12. Selain itu, juga kaya akan protein. Namun, untuk mengurangi kalori dan kolesterol, pejuang diet dianjurkan untuk sebaiknya memilih potongan daging sapi tanpa lemak.

Nah, sekarang kamu sudah mengetahui makanan-makanan yang cocok untuk program diet. Selain rekomendasi makanan-makanan di atas, kamu juga harus tetap mengimbanginya dengan rutin berolahraga.

Semoga berhasil, Pejuang!

(dejavanews.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *